14 Agustus 2025
13:12 WIB
Tarif Masuk Ragunan Warga Jakarta Dan Luar Jakarta Akan Dibedakan
Saat ini, harga tiket masuk Ragunan dibanderol mulai dari Rp4.000 untuk dewasa dan Rp3.000 untuk anak-anak, tapi sesudah revitalisasi akan dinaikkan, terutama untuk warga luar Jakarta dan turis asing
Editor: Nofanolo Zagoto
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo mengunjungi kandang harimau di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, Kamis (14/8/2025). ANTARA/Lifia Mawaddah Putri.
JAKARTA - Gubernur Jakarta Pramono Anung Wibowo berencana menaikkan tarif tiket masuk Taman Margasatwa Ragunan. Tapi khusus untuk warga luar Jakarta dan wisatawan asing.
“Saya akan memberikan tarif khusus untuk warga Jakarta yang berbeda dengan warga di luar Jakarta, berbeda lagi dengan orang asing,” kata Pramono saat dijumpai di Taman Margasatwa Ragunan, Jakarta Selatan, seperti dilansir Antara, Kamis (14/8).
Kendati demikian, dia belum merinci harga tiket masuk yang dikenakan bagi warga Jakarta, warga luar Jakarta dan wisatawan asing.
Kenaikan tarif tersebut, menurut dia, bertujuan untuk menjaga keindahan Ragunan. Terlebih, Pemerintah Provinsi Jakarta akan merevitalisasi kawasan wisata tersebut, sehingga kenaikan harga tiket itu dinilai wajar.
Sebagai informasi, saat ini harga tiket masuk Ragunan dibanderol mulai dari Rp4.000 untuk dewasa dan Rp3.000 untuk anak-anak. Sedangkan tarif baru rencananya diberlakukan setelah Taman Margasatwa Ragunan direvitalisasi.
“Kalau kita, kadang-kadang persoalan kita ini kan menjualnya (tiket) terlalu murah banget. Maka untuk itu, bagi KJP tetap gratis, bagi warga Jakarta kita kasih harga tersendiri. Bagi warga di luar Jakarta yang berwisata ke Jakarta dan juga bagi orang asing terutama, kami akan memberikan tarif yang berbeda,” terang Pramono.
Seperti diketahui, Pemprov Jakarta akan merevitalisasi kebun binatang Taman Margasatwa Ragunan di Jakarta Selatan.
Baca juga: Pemprov Jakarta Revitalisasi Taman Margasatwa Ragunan
Pramono mengatakan revitalisasi tersebut dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan para pengunjung.
Menurut dia, salah satu pembenahan yang dilakukan adalah terkait lahan parkir. Selama ini, ketika pengunjung sedang padat, banyak mobil yang akhirnya memarkirkan mobil mereka di dalam area Ragunan.
Nantinya, disediakan lahan parkir bertingkat demi kenyamanan pengunjung, terutama yang membawa kendaraan pribadi.