c

Selamat

Sabtu, 15 November 2025

KULTURA

11 Januari 2024

18:56 WIB

“Stranger Things 5”: Tanggal Rilis, Pemeran Hingga Plot

Musim ke-5 akan melanjutkan petualangan geng Hawkins dalam menelusuri dunia lintas dimensi yang disebut sebagai Upside Down, dan mengalahkan Vecna.

Penulis: Andesta Herli Wijaya

Editor: Rendi Widodo

“Stranger Things 5”: Tanggal Rilis, Pemeran Hingga Plot
“Stranger Things 5”: Tanggal Rilis, Pemeran Hingga Plot
Para aktor pemeran di serial Stranger Things saat berakting. Dok. Netflix

JAKARTA - Netflix baru saja mengumumkan dimulainya produksi musim ke-5 dari serial populer Stranger Things. Pengumuman yang disampaikan melalui media sosial, menarik antusiasme penggemar untuk membicarakan kembali jalan cerita serial dari Duffer Bersaudara tersebut.

Sebuah postingan foto di Instagram resmi serial menampilkan para pemain lama Stranger Things. Geng Hawkins berkumpul lagi, di antaranya Millie Bobby Brown, Sadie Sink, Finn Wolfhard, Gaten Matarazzo, Caleb McLaughlin hingga Noah Schnapp.

“Ini adalah peringatan yang sangat serius! Produksi Stranger Things 5 telah resmi dimulai,” bunyi keterangan di unggahan tersebut, dikutip Kamis (11/1).

Pengumuman tersebut memberi kepastian bagi penggemar akan terealisasinya musim final dari Stranger Things. Setelah sebelumnya kemelut protes aktor dan penulis Hollywood berdampak menunda proses produksi, kini proyek serial ini segera ‘tancap gas’ untuk bisa bertemu dengan penggemar.

Sejauh ini belum ada tanggal perilisan untuk musim ke-5 Stranger Things, yang disebut-sebut merupakan musim terakhir. Namun, jika menyimak jejak keterangan para kreator hingga pemain dalam setahun terakhir, didapatkan gambaran informasi penting yang bisa diperhatikan.

Jajaran Pameran
Sebagian besar pemeran utama Stranger Things dari musim sebelumnya, dipastikan kembali berperan dalam musim yang akan datang. Noah Schnapp pemeran Will, Millie Bobby Brown yang memerankan Eleven, Finn Wolfhard (Mike), Gaten Matarazzo (Dustin), dan banyak lagi anggota geng Hawkins lainnya dipastikan akan tetap hadir. Termasuk Winona Ryder, Brett Gelman, serta David Harbour.

Namun ada satu karakter utama yang nasibnya masih belum jelas, yaitu Max yang diperankan Sadie Sink. Karakter tersebut di akhir musim keempat mengalami koma setelah menjadi korban kutukan Vecna, villain utama dalam serial fiksi ilmiah ini. Ada pula Eddie Munson (Joseph Quinn) yang di musim keempat meninggal dunia setelah terlibat dalam upaya mengalahkan Vecna.

Menariknya, tak hanya para pemain lama, Stranger  Things musim ke-5 juga akan diramaikan pemain baru. Di antaranya yang sudah dikonfirmasi yakni aktris papan atas Linda Hamilton, seturut laporan The Hollywood Reporter.

Plot
Sejauh ini belum diumumkan akan seperti apa cerita di musim kelima Stranger Things. Namun sejumlah pernyataan para kreator dan pemain di berbagai kesempatan membocorkan sedikit demi sedikit tentang dunia cerita musim final tersebut.

Musim ke-5 akan melanjutkan petualangan geng Hawkins dalam menelusuri dunia lintas dimensi yang disebut sebagai Upside Down, dan mengalahkan Vecna. Jika pada musim sebelumnya geng Hawkins tampak berhasil mengalahkan Vecna, namun musim itu juga menyisakan sinyal pertarungan lebih lanjut karena sang musuh utama belum benar-benar kalah, hanya mundur dari pertarungan.

Duffer bersaudara pada tahun 2022 lalu mengungkapkan bahwa di musim terbaru, karakter utama, Will akan tetap menjadi fokus cerita. Namun ada informasi mencolok, di mana Matt dan Ross Duffer menggambarkan bahwa musim kelima kemungkinan besar juga akan membawa penggemar kembali ke ke musim pertama, untuk menuntaskan misteri ilmiah tersebut.

Selain itu, yang jelas musim kelima akan menandakan lompatan waktu yang signifikan. Pasalnya, para aktor yang memerankan geng Hawkins tergolong masih anak-anak atau remaja di musim keempat, namun kini telah menginjak usia 20-an tahun.

“Saya yakin kami akan melakukan lompatan waktu,” kata Ross kepada TVLine pada Juni 2022, dilansir The Hollywood Reporter. “Idealnya, kami akan melakukan syuting [musim empat dan lima] secara berurutan, tetapi tidak ada cara yang layak untuk melakukan itu.”

Musim Penutup
Duffer bersaudara pada awal 2022 silam mengumumkan bahwa musim ke-5 akan menjadi musim terakhir. Dalam surat terbuka yang dibagikan untuk penggemar, mereka menyebutkan bahwa serial itu telah direncanakan sejak awal akan berlangsung dalam empat atau lima musim.

Namun, dunia Stranger Things sejatinya tak berakhir di serial Netflix saja. Pada Juli 2022 lalu, Duffer bersaudara mengungkapkan rencana untuk serial spin-off hingga sebuah serial animasi. Sayangnya, detail untuk proyek-proyek tersebut hingga kini belum diumumkan lebih lanjut.

Cerita Stranger Things sebelumnya juga telah dipentaskan dalam pertunjukan teater di West End London.

Tahun Rilis
Sejauh ini belum diumumkan jadwal perilisan musim final Stranger Things. Musim kelima semula direncanakan tayang perdana sekitar awal tahun 2025, menurut keterangan salah satu pemeran, Finn Wolfhard. Proses produksi untuk musim kelima itu pun dijadwalkan dimulai segera.

Namun terjadi pemogokan para aktor dan penulis  Hollywood di pertengahan 2022 lalu. Akibatnya, proses produksi serial ini pun tak kunjung jelas target perealisasiannya.

Namun kini pemogokan telah selesai, dan Netflix secara resmi telah mengumumkan akan dimulainya produksi tahun ini.

Jika proses itu benar akan berjalan tanpa hambatan, kemungkinan serial ini akan tayang mundur dari target semula, dari awal tahun 2025 ka akhir tahun, atau bahkan di tahun 2026.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar