c

Selamat

Senin, 17 November 2025

KULTURA

25 Agustus 2022

13:11 WIB

Sambut Singapore GP, Marina Bay Sands Hadirkan Pesta Bertemakan F1

Merayakan kembalinya Formula 1 di Singapura setelah absen dua tahun akibat pandemi Marina Bay Sands dan TAO Group Hospitality hadirkan pesta bertema F1.

Penulis: Gemma Fitri Purbaya

Editor: Satrio Wicaksono

Sambut Singapore GP, Marina Bay Sands Hadirkan Pesta Bertemakan F1
Sambut Singapore GP, Marina Bay Sands Hadirkan Pesta Bertemakan F1
Marina Bay Sands dan TAO Group Hospitality akan menghadirkan pesta bertemakan Formula 1 di MARQUEE Singapura

JAKARTA - Marina Bay Sands dan TAO Group Hospitality akan menghadirkan pesta bertemakan Formula 1. Pesta ini sendiri diadakan untuk merayakan kembalinya Formula 1 di Singapura setelah absen dua tahun akibat pandemi. 

Rencananya, pesta ini akan dilakukan di MARQUEE Singapura, LAVO Italian Restaurant and Rooftop Bar, dan AVENUE Singapura pada tanggal 30 September hingga 2 Oktober 2022, bersamaan dengan perhelatan Formula 1 Singapore Grand Prix.

Dua DJ internasional Steve Aoki dan Afrojack akan tampil memeriahkan pesta pit-stop di MARQUEE Singapura. Keduanya akan membawakan musik dari berbagai genre electronic dance. Aoki sendiri dipilih karena pernah dua kali menjadi nominasi Grammy Award dan masuk ke dalam peringkat 10 di DJ Mag Top 100 DJ di tahun 2021.

Aoki pun telah merilis beberapa album dan berkolaborasi dengan musisi ternama dunia seperti Linkin Park, Vini Vici, dan LMFAO. Sebelumnya, ia pun turut berpartisipasi pada acara clubbing virtual dalam perayaan ulang tahun MARQUEE yang pertama pada 2020 lalu.

Sementara Afrojack merupakan DJ asal Belanda yang kerap menjadi headline di beberapa festival musik electronic dance global. Pemenang Grammy Award ini juga masuk sebagai entertainment list 30 Under 30 Forbes dan memiliki berbagai penghargaan lain yang tidak boleh dilewatkan.

Pada acara pembuka, nantinya Afrojack akan bergabung dengan DJ asal Swiss Gil Glaze untuk memainkan house hits secara dalam dan futuristik di MARQUEE Singapura. Sebelum dilanjutkan dengan penampilan Aoki.

Untuk menikmati pesta ala Formula 1, pengunjung dapat membeli tiket MARQUEE Singapura seharga $80SGD atau Rp867 ribu untuk wanita dan $100SGD atau sekitar Rp1 juta untuk pria. Selain berpesta dengan teknologi visual dan suara yang mutakhir, pengunjung juga bisa merasakan pengalaman menaiki bianglala raksasa yang terdapat di MARQUEE yaitu Big Q dan perosotan tiga lantai, Sunny Slide Up.

Sementara LAVO Italian Restaurant and Rooftop Bar menyajikan santapan spesial bertemakan Formula 1 dengan berbagai rangkaian bir dan wine bottomless. Untuk melengkapi kemeriahan, DJ Gil Glaze juga turut tampil di restoran tersebut menemani para pengunjung. Tiket untuk LAVO Party Brunch: F1 Race Weekend with Gil Glaze sendiri dibanderol mulai dari harga $168SGD atau sekitar Rp1,8 juta.

 


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar