c

Selamat

Rabu, 5 November 2025

KULTURA

30 Oktober 2025

10:26 WIB

Run With The Bunch 2025, Berlari Demi Kesetaraan Pendidikan

Run With The Bunch digelar untuk menggalang dana yang akan disalurkan ke BISA Project, program beasiswa dari Salam Setara membantu siswa prasejahtera melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi.

Penulis: Annisa Nur Jannah

Editor: Andesta Herli Wijaya

<p id="isPasted">Run With The Bunch 2025, Berlari Demi Kesetaraan Pendidikan</p>
<p id="isPasted">Run With The Bunch 2025, Berlari Demi Kesetaraan Pendidikan</p>

Konferensi pers Run With The Bunch: A Friends and Family Charity Run. Dok: Validnews/njenissa.

JAKARTA - Tren olahraga lari kini semakin populer dan perlahan menjadi bagian dari gaya hidup banyak orang. Selain kesadaran akan pentingnya bergerak dan menjaga kesehatan, lari pun bisa menjadi wadah untuk berbagi dan berbuat baik.

Mengusung semangat tersebut, Run With The Bunch (RWTB): A Friends and Family Charity Run di Zona Blu x GOFIT hadir sebagai ajang charity fun run sejauh 5 kilometer yang menggabungkan olahraga dengan kepedulian sosial. Kegiatan ini merupakan hasil kolaborasi Salam Setara, Sekolah Murid Merdeka, SalingJaga, dan Kitabisa.

Menurut Ahmad Mujahid, Executive Director Salam Setara, kegiatan ini lahir dari kepedulian terhadap masih terbatasnya akses pendidikan tinggi di Indonesia.

"Kami melihat berdasarkan data BPS 2024, angka partisipasi kuliah (APK) nasional baru mencapai 32%. Artinya, hanya tiga dari sepuluh lulusan SMA yang bisa melanjutkan kuliah. Banyak anak muda berprestasi terhambat karena faktor ekonomi," ungkap Ahmad dalam konferensi pers di Jakarta, Rabu (29/10).

Berangkat dari kepedulian tersebut, Run With The Bunch digelar untuk menggalang dana yang akan disalurkan ke BISA Project, program beasiswa dari Salam Setara membantu siswa prasejahtera melanjutkan pendidikan hingga ke perguruan tinggi. Ahmad menjelaskan, penyaluran dana dilakukan melalui kegiatan fundraising dan kampanye daring.

"Tahun ini kami membuka batch ketiga. Tahun lalu ada sekitar 4.000 pendaftar, namun hanya sekitar 500 yang diterima. Mereka mendapat bimbingan online masuk perguruan tinggi, pendampingan, serta mengikuti gathering, workshop, dan pelatihan pengembangan karakter agar siap menghadapi dunia kampus," paparnya.

Program beasiswa BISA Project sendiri dirancang untuk mendampingi siswa sejak tingkat SMA hingga awal perkuliahan.

"Kami menanggung biaya hingga UKT pertama, lalu memberikan akses advokasi agar mereka bisa memperoleh pembiayaan lain untuk melanjutkan studi," tambah Ahmad.

Baca juga: Leonardus Aditya, Berlari Untuk Kehidupan

Selain berlari, event lari ini juga menghadirkan berbagai aktivitas bernuansa nostalgia sekolah, seperti kompetisi cerdas cermat, booth jajanan jadul, dan pemberian medali bagi pelari tercepat oleh BISA Squad, yakni penerima beasiswa BISA Project. Tak hanya itu, tersedia pula area donasi buku yang akan disalurkan ke sekolah, taman baca, dan panti asuhan.

Tahun ini, Run With The Bunch 2025 akan digelar pada Minggu 16 November, di area CFD Ratu Plaza, Jakarta Pusat, dengan tiga kategori peserta yakni Individu, Couple, dan Bunch (keluarga). Penyelenggara menargetkan lebih dari 1.000 peserta dari berbagai kalangan, mulai dari komunitas lari, keluarga, hingga masyarakat umum yang ingin berlari sambil berbagi.

Bagi masyarakat yang ingin berpartisipasi, pendaftaran dapat dilakukan melalui laman resmi Run With The Bunch 2025.


KOMENTAR

Silahkan login untuk memberikan komentarLoginatauDaftar