29 November 2022
12:33 WIB
Editor: Rendi Widodo
JAKARTA - Nissan menghadirkan berbagai penyegaran dari lini teknologi, fitur dan juga kepraktisan kepada Serena untuk pasar otomotif di Jepang.
Dikutip dari Antara, Selasa (29/11), Nissan mengatakan bahwa Serena generasi keenam ini hadir dengan desain terbaru dari Nissan yang sudah dilengkapi dengan penyematan LED mewah yang menyatu dengan gril V-motion di bagian depan dan bodywork yang lebih terpahat, sambil tetap mempertahankan bentuk kotak khas minivan tersebut.
Nissan menghadirkan dua varian untuk generasi keenam mereka. Serena Luxion yang menjadi varian tertinggi hadir dengan memiliki bumper dan side skirt yang lebih menonjol, menampilkan gril yang menyatu dengan intake bawah.
Bagi yang menginginkan sesuatu yang lebih sporty dan premium, tersedia juga varian Autech dengan eksterior berlapis krom dan jok berbeda di dalamnya.
Meski begitu, dimensi dari kendaraan ini tidak begitu jauh berbeda dengan generasi sebelumnya. Hanya satu asepek yang menjadi kelebihan dimensi di mana generasi baru ini memiliki ruang kaki pengemudi ekstra 120 mm (4,7 inci) dibandingkan dengan pendahulunya
Sementara, kursi tengah serbaguna di baris kedua mengubah tata letak interior dari 7 tempat duduk menjadi 8 tempat duduk. Setiap penumpang memiliki akses ke kantong smartphone, cupholder, port USB, dan Wi-Fi onboard.
Desain dari dasbornya cukup modern dengan kokpit yang sepenuhnya digital dan gearbox otomatis yang dioperasikan dengan tombol di sebelah panel sentuh untuk kontrol iklim.
Minivan ini juga dilengkapi dengan pintu geser yang dioperasikan dengan hands-free opsional dan pintu belakang ganda untuk memudahkan bongkar muat di ruang sempit. Model hybrid juga dapat dilengkapi dengan stop kontak 100v AC (1.500 Watt) opsional.
Dalam hal keselamatan, Serena Luxion sudah dilengkapi dengan ProPILOT 2.0 suite yang memungkinkan pengemudi semakin nyaman dalam berkendara di jalan raya dan dapat mengingat ruang parkir.
Untuk urusan dapur pacunya, Serena generasi keenam hybrid ini hadir dengan mesin tiga silinder 1,4 liter dan motor listrik tunggal yang menghasilkan tenaga 161 hp dan torsi 315 Nm. Sementara untuk varian ICE, minivan ini dilengkapi dengan mesin 2.0 liter empat silinder yang menghasilkan tenaga 148 hp dan torsi 200 Nm.