11 Mei 2023
17:12 WIB
Penulis: Andesta Herli Wijaya
Editor: Satrio Wicaksono
JAKARTA - Girl group aespa diumumkan akan menggelar konser di Indonesia pada Juni mendatang. Grup besutan SM Entertainment ini bakal tampil di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, pada 24 Juni 2023.
Kabar ini diumumkan oleh Dyandra Global selaku promotor melalui akun Instagram resminya. Konser ini diumumkan merupakan bagian dari tur aespa bertajuk "aespa Live Tour 2023-Synk: Hyper Line in Jakarta".
"Mys, mimpimu akhirnya jadi kenyataan! aespa akan mampir di Jakarta untuk konser solo resmi pertama mereka. Mari beri mereka cinta terbesar kita," tulis akun Instagram Dyandra Global Edutainment, dikutip Kamis (11/5).
Kabar gembira ini juga diumumkan langsung melalui akun Instagram resmi aespa.
Konser ini akan menjadi momen perdana bagi MY (sebutan untuk penggemar aespa) di tanah air menyaksikan pertunjukan langsung idola mereka di atas panggung.
Momen kali ini juga merupakan tur konser perdana bagi Karina, Winter, Giselle dan NingNing, sejak mereka debut tahun 2020 silam.
Grup yang populer dengan lagu “Black Mamba” ini sebelumnya telah membuka konser mereka di Seoul pada Februari lalu, dan beberapa kota di Jepang.
Sejauh ini belum ada informasi lebih lanjut terkait tiket yang dibagikan pihak promotor. Termasuk, belum ada informasi kapan tiket akan mulai dijual, serta besaran harga tiket yang ditawarkan kepada penggemar di tanah air.
aespa diketahui baru saja merilis album terbaru, album mini bertajuk My World. Album ini memuat enam lagi, dengan single utama berjudul "Welcome to My Word" dan "Spicy".
Album My World sendiri adalah album comeback yang sukses. Diberitakan Soompi pada Selasa (9/5) lalu, album My World termasuk yang mencetak sejarah, sebagai album girlband K-Pop yang terbanyak terjual sejauh ini, dengan lebih dari 1 juta penjualan di hari pertama perilisannya.
Prestasi ini membuat aespa mengalahkan pencapaian girlgroup lainnya, seperti Blackpink serta Twice.
Sebelum itu, album ini juga menjadi album dengan jumlah pre-order terbanyak. Sebelum resmi dirilis, My World tercatat mencapai jumlah pre-order hingga 1,8 juta kopi.