• Beranda
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Kultura
  • Indeks
  • Beranda
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Kultura
  • Indeks
  • Beranda
  • Ekonomi
  • Nasional
  • Kultura
  • Indeks
  • Nasional

Pemerintah Komit Tekan TBC

75% penderita TBC dari kalangan produktif
21 Juli 2020 , 20:22
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Wakil Presiden Ma'ruf Amin (kanan) memimpin rapat terbatas (ratas) mengenai percepatan eliminasi Tuberkulosis (TBC) di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (21/7/2020). ANTARAFOTO/Akbar Nugroho Gumay
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Wakil Presiden Ma'ruf Amin (kanan) memimpin rapat terbatas (ratas) mengenai percepatan eliminasi Tuberkulosis (TBC) di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (21/7/2020). ANTARAFOTO/Akbar Nugroho Gumay

JAKARTA – Di tengah pemerintah sedang fokus melakukan penanganan covid-19, penyakit tuberkulosis (TBC) harus tetap diperhatikan penanganannya. Indonesia masuk tertinggi ketiga terjangkit TBC, setelah India dan China.

TBC merupakan salah satu dari 10 penyakit menular dengan tingkat kematian terbanyak di dunia. Lebih besar dari HIV/AIDS setiap tahunnya. Data yang dimiliki pemerintah, pada 2017 penderita TBC yang meninggal di Indonesia mencapai 116 ribu. Sementara, pada 2018 orang yang meninggal mencapai 98 ribu. 

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan, 75% pasien TBC adalah kelompok produktif. Berkisar usia 15–55 tahun. 

"Kita harus waspadai. Kita memiliki target 2030 bebas TBC dan untuk mencapainya. Saya minta diperhatikan beberapa hal," kata Jokowi melalui YouTube Sekretaris Presiden, Selasa (21/7).

Jokowi mengungkapkan, ada 845 penduduk Indonesia menderita TBC. Sementara yang terlapor baru mencapai 562 orang sehingga total penderita yang belum terlaporkan kurang lebih 33%. Dia meminta penderita TBC bisa diobati hingga sembuh. 

Stok obat-obatan terkait penyakit TBC harus dipastikan tersedia. Selanjutnya, kata Jokowi, upaya pencegahan dalam mengatasi TBC harus melibatkan lintas sektor kementerian/lembaga (K/L).

"Kalau butuh Peraturan Presiden (Perpres) dan Peraturan Menteri (Permen) segera terbitkan. Karena prinsip kita sejak awal pasien TBC harus diobati dan smebuh. Itu harus betul-betul kita laksanakan," kata dia.

Dari sisi infrastruktur, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) harus bekerja lebih ekstra. Apabila terdapat rumah padat penduduk yang lembap, tanpa cahaya, dan tidak memiliki ventilasi udara yang baik, perlu lebih diperhatikan.

Karena, menurut Jokowi, hal itu sangat berpengaruh terhadap penularan TBC antarindividu. Di satu sisi, upaya penanganan covid-19 yang dilakukan pemerintah saat ini bisa diterapkan pada TBC.

"Sama seperti yang kita kerjakan dalam menangani covid-19. Kita sudah memiliki model covid-19 yaitu melakukan pelacakan TBC," kata dia. (Herry Supriyatna)

  • Share:

Baca Juga

Ekonomi

PKS Minta Pemerintah Tegas pada Freeport

  • 14 April 2021 , 20:29
Ekonomi

Pemerintah Diminta Waspadai Harga Komoditas Pangan Utama

  • 14 April 2021 , 08:00
Nasional

Pemerintah Tetapkan Awal Ramadan Selasa 13 April

  • 12 April 2021 , 19:51

Tulis Komentar

Lupa Password?

ATAU

MASUK DENGAN

Facebook
Google+
Belum memiliki Akun? Daftar Sekarang

Belum ada komentar.

Vista

Napas Panjang Ahli Pemberdayaan


  • Terbaru

BI Fast Payment Akan Diresmikan Desember 2021
14 April 2021 , 21:00

Saat ini masih dalam pengembangan

Tips Mengisi Kolom Summary Di LinkedIn
14 April 2021 , 21:00

Kesan pertama sangat penting

Kemenpora Kaji Penonton Terbatas di Stadion
14 April 2021 , 20:57

Kajian untuk pertandingan sepakbola. Bentuk pola baru penonton sepakbola

Bisnis Horeka Dan Asa Yang Tersisa
13 April 2021 , 19:02

Pelarangan mudik berkonsekuensi membuat okupansi hotel di daerah dan pertumbuhan ekonomi akan berada di level yang sangat rendah

Lara Berlanjut Sang Penyintas
12 April 2021 , 21:00

Penyintas covid-19 dirundung pelbagai hal. Ada stigma, hingga keluhan yang memakan biaya

Pemuda dan Bujukan ‘Surga’
10 April 2021 , 18:00

Perempuan cenderung lebih emosional dibandingkan laki-laki sehingga lebih mudah direkrut oleh kelompok ekstremis

PELUANG USAHA

Masih Ada Sinar Jadi Tukang Gambar
09 April 2021 , 21:00

Profesi ‘Tukang Gambar’ handmade pada era download dan repost masih punya peluang besar. Banyak orang yang mulai kembali melirik manual illustration, sejak 2017 hingga saat ini

Pencegahan Menyusut, Teror Berlanjut
08 April 2021 , 21:00

Program deradikalisasi mantan napi terorisme di luar lapas, tak sebaik yang dilakukan di dalam lapas. Padahal, BNPT sendiri kewalahan untuk mencegah penyebaran paham radikal melalui internet

Menjaga Yang Pernah Tersesat Dengan Pundi Kuat
06 April 2021 , 21:00

Kesulitan ekonomi kerap menggiring mantan narapidana teroris (napiter) untuk kembali ke jalan yang salah

Tugas Berat Di Tanah Pusara
05 April 2021 , 21:00

Penggali kubur sering kali menjadi pelampiasan emosi keluarga jenazah covid-19

  • Fokus
  • Paradigma

SENI & BUDAYA

Ledekan Dalam Lawakan
07 April 2021 , 15:38

Setiap orang punya keunikan masing-masing yang bisa digali dan menjadi materi roasting.

Mengerek Harga Pantas Atas Karbon Indonesia
29 Maret 2021 , 19:05

Perdagangan karbon jelas dapat mendukung kelestarian hutan Indonesia

SENI & BUDAYA

Mengapa K-Pop Begitu Mendunia?
26 Maret 2021 , 17:00

Meski masih banyak yang tak suka dengan keberadaannya, musik dan aneka hiburan yang ditawarkan berbagai kelompok vokal asal Korea Selatan ini terbukti punya pengaruh besar di ranah internasional.

Teten: Perlu Keterlibatan KUMKM Dalam Industri Otomotif
13 April 2021 , 11:35

Pemangku kepentingan terkait diajak duduk bersama Kemenkop UKM untuk merumuskan model bisnis baru industri otomotif dengan keterlibatan KUMKM

Fokus Ke Asia, Michelin Tingkatkan Kapasitas Produksi 22%
10 April 2021 , 11:00

Pasar Asia berkontrubusi 18% dari total serapan kapasitas produksi Michelin

PSBB Total, MRT Lakukan Penyesuaian Operasional
14 September 2020 , 10:47

Ada pembatasan jumlah penumpang menjadi 62 -67 orang dalam satu kereta

 
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer & Privacy Policy
  • Kontak
© Copyright validnews.co. All rights reserved.